Swisse Rose Hip Nourishing Cream Moisturiser Review Indonesia
Halo semua...
Kalian ada yang suka konsumsi vitamin gitu gak sih? Aku pribadi nggak, karena ribet hehehe. Maksudnya kalau mau minum vitamin kan harus konsisten di waktu yang sama biar gak over dan khasiatnya optimal, nah aku bukan tipe orang yang betah mengkonsumsi sesuatu berdasar peraturan tertentu. Anyway, kalau kalian penggemar suplemen kesehatan kayaknya gak asing dengan Swisse, ya? Tapi dipostingan kali ini aku nggak akan bahas tentang vitamin atau suplemen kesehatan lainnya, karena yang mau aku share ke kalian adalah skincare keluaran dari Swisse.
So, beberapa bulan lalu aku dapat kesempatan try & review dari Female Daily yaitu Swisse Rose Hip Nourishing Cream Moisturiser. Sejujurnya aku iseng join event tersebut karena aku cukup asing dengan brand Swisse ini. Long story short, ternyata pelembap ini menarik juga loh. Bahkan aku merasa dia cocok banget untuk kulit yang sedang bermasalah. Ok, biar nggak terlalu panjang intermezzonya, let's jump to the review~
Kemasan Khas Dari Swisse
Kalau kalian main ke website atau punya produk-produk Swisse, pasti nggak asing dengan kemasan mereka. Yup! Menurutku brand satu ini terbilang konsisten perihal packaging. Nggak cuma itu, buld quality dari kemasan botol tube nya juga terasa premium banget, jadi gak perlu khawatir kalau mau dibawa bepergian. Secara keseluruhan, perihal kemasan, pelembap satu ini informatif dan apik.Swisse Rose Hip Nourishing Cream Moisturiser Ingredients
Produk satu ini diperkaya akan kandungan rose hip oil, grapeseed oil dan gliserin. Lengkapnya seperti biasa aku tulis di bawah ya.Water (Aqua), Vitis Vinifera (Grape) Seed Oil, Glycerin (Plant Derived), Glyceryl Stearate SE, Cetearyl Alcohol, Rosa Canina (Rose Hip) Fruit Oil, Aloe Barbadensis (Aloe Vera) Leaf Juice Powder, Centipeda Cunninghamii (Plantolin) Extract, Butyrospermum Parkii (Shea Butter), Theobroma Cacao (Cocoa) Seed Butter, Cocos Nucifera (Coconut) Oil, Colloidal Oatmeal, Rosa Damascena Flower Water, Chondrus Crispus (Carrageenan), Sodium Stearoyl Glutamate, Citric Acid, Rosa Damascena Flower Oil, Citronellol, Geraniol, Nerol, Linalool, Octanol, Nonanol, Benzyl Alcohol, Dehydroacetic Acid. (antioksidan, melembapkan, menenangkan)
- Membantu kulit agar tampak halus dan kenyal
- Diperkaya akan antioksidan untuk menutrisi kulit
- Membantu melembapkan dan memperbaiki tekstur kulit
Suitable for
Normal to dry skin, vegetarians and vegans
BPOM - NB02210100007
PAO 12 Bulan
Keadaan awal tekstur produk |
Tekstur Pelembap Swisse Yang Cocok Untuk Kulit Kering
Teksturnya pun merepresentasikan target pengguna pelembap satu ini, krim yang cukup tebal dan ada sensasi oil didalamnya. Nah, karena konsistensi yang demikian, makanya aku nggak kaget saat kugunakan di wajah terasa sedikit sumuk (gerah). Lalu perihal aroma sendiri seperti rose essential oil yang agak apek tapi nggak begitu mengganggu kok.Konsistensi produk saat di swatch |
Cara Pakai Pelembap Untuk Sehari-hari
Nah, karena tipe kulit wajahku sendiri kombinasi-berminyak, jadi setelah beberapa kali menggunakannya di wajah, aku alihkan ke kulit badanku yang cenderung kering. Tidak ada perlakuan khusus, saat kulit dalam keadaan kering aku langsung menggunakannya ke seluruh kulit badan, khususnya daerah lipatan.
Hasil Penggunaan Swisse Rose Hip Nourishing Cream Moisturiser Di Kulit Kombinasi
Seperti yang aku singgung di atas, tekstur produk ini cukup thick untuk kulit (wajah) kombinasiku. Alhasil nggak jarang aku merasa over moist bahkan jadi kusam karena terlalu berminyak. Tapi, setelah aku alihkan ke kulit badanku yang keringnya kayak dompet akhir bulan ini (wow, lucukan?), hasilnya jauh lebih baik dibanding aku pakaikan ke muka. Yup! Efek lembapnya dapet banget banget banget bahkan hanya dengan satu layer penggunaan. FYI, kulit badanku ini keringnya sampai terasa kasar bahkan nggak jarang mengelupas (tapi nggak sakit kok). Sebetulnya kalau mau tetap dipakai untuk muka sih, bisa-bisa saja. Aku tinggal mengurangi kuantitas penggunaannya, dan mengimplementasikan dengan cara di layer sampai kelembapan yang pas. Tapi, sebagai orang yang anti ribet, aku memilih untuk tidak heuheu.
Well, suatu ketika kulit punggungnya mamaku tiba-tiba kemerahan dan bersisik (sepertinya iritasi). Nah, aku langsung minta beliau untuk rutin pakai krim ini. And yeah! sesuai dugaan, doi happy banget karena kulitnya jadi membaik hari demi hari (dilain sisi, secara nggak langsung sekarang produk ini sudah diakuisisi olehnya). So, menurutku kalian harus punya produk ini untuk dijadikan pertolongan pertama saat kulit tiba-tiba jadi rewel, khususnya para pemilik kulit kering. Tapi aku kurang merekomendasikan produk ini dipakai untuk kulit berminyak karena bisa membuat produksi sebum dikulitmu jadi berlebih.
Harga Swisse Rose Hip Nourishing Cream Moisturiser
Sejauh ini aku agak kesusahan menemukannya di toko offline. Tapi kalian bisa dengan mudah menemukannya secara online melalui Shopee ataupun Tokopedia.
Official Price
Rp175.000,-/125ml [Shop Here]
Conclusion
Pros:
- Membuat kulit badanku terasa sangat lembap
- Dapat mengurangi iritasi atau kemerahan pada kulit
- Kemasan yang khas dari Swisse dan build quality yang terasa premium
Cons:
- Sukar ditemui secara offline
Product is given by Female Daily, but it doesn't affected my honest opinion. I'm not a specialist, but I hope my story can helps you to find out the product. And keep in mind that skin care products work differently for each individual. So, please be wary of that as what may work for some does not necessarily mean will work for you too.
Anyone wishing to use any of these reviews or images for commercial use, publication, or any purpose other than fair use as defined by law, must request and receive prior permission.
Instagram (for more info about beauty and giveaway) - @thevallenpost
Business inquiries - e-mail me
Get 35% OFF with VALLENBFF at BASE (@itsmybase)
2 Comments
sama banget, aku juga kalau punya produk yang konsistensinya kayak gini mending buat kulit badan aja lebih ampuh. kalau dipakai ke seluruh muka takut gerah jadi kemungkinan buat dry patch aja ya :D
ReplyDeleteTOS! ahahah. Yes bener, selain gerah jadi kurang nyaman jg ga sik>< heuheu
DeleteTerima kasih sudah berkunjung! Mohon maaf untuk komentar anonim tidak akan ditampilkan. Jadi, jangan lupa untuk login dengan akun Google atau tuliskan namamu ya~