Halo semua...
Kalian tahu penyanyi sekaligus songwriter, Raisa Andriana gak? Yes! Penyanyi could it be, itu loh... Denger-denger 2023 ini mbak Raisa mau adain konser di stadion utama Gelora Bung Karno, ya? Tapi nggak tahu deh, jadinya tetap di lokasi tersebut atau nggak... Doa terbaik untukmu, mbak heuheu. Kalau diinget-inget, aku tuh sempat sekali nonton konsernya di Surabaya. Secantik dan sebagus ituh, suaranya... Ditambah lagi, dari dulu sampai sekarang aku selalu suka make up beliau, yang menurutku nggak too much tapi tetep bikin kelihatan anggun, gitu. Nah, kalau nggak salah, mbak Raisa ini juga sempet collab produk make up bibir dengan salah satu brand kosmetik lokal Indonesia. Sayangnya aku ketinggalan info, jadi nggak sempet punya produknya, deh~
Tapi tahu nggak sih, Raisa Andriana dan Titania Fairuskha mengeluarkan brand kosmetiknya sendiri yaitu, Raine Beauty. Sejujurnya waktu awal tahu Raine mengudara, aku nggak begitu tertarik hehehe. Tapiiii, pas mereka udah spill visual produknya, aku langsung..."POKOKNYA AKU KUDU PUNYAK!!!". Sebagai orang yang nggak kuat melihat kemasan produk yang cakep, aku jadi auto tertarik sama produk-produknya hahahaha! Well, diawal peluncuran Raine Beauty, mereka memperkenalkan 2 produk sekaligus, yakni Lipslick Tinted Oil dan Lip Velvet Hydrating Balm. Nah, di postingan kali ini aku akan fokus review Lip Velvet Hydrating Balm nya, ya. Kalau kalian penasaran dengan review Lipslicknya, bisa visit ke IG ku-thevallenpost. Oke deh, let's jump to the review!
Kemasan Raine Beauty Mengusung Konsep Concious dan Sustainability
Setiap produk Raine Beauty dibuat dengan 50% PCR (post-consumer recycled plastic) sehingga ramah lingkungan. Meski menurutku perihal build quality aku belum bisa bilang yang terbaik, tapi aku suka konsep yang diterapkan oleh brand satu ini. Selain itu, seperti yang aku mention di atas, desain kemasannya lah yang menjadi alasanku ingin memiliki produk ini hihihi. Kalian bisa lihat di foto atas, benar-benar simple tapi nggak ngasal. Warna yang dipakai pun sangat netral dan enak dipandang. Ukurannya juga kecil, jadi nggak usah khawatir kalau mau dibawa bepergian.
Sayangnya aku kurang suka dengan cara kerja kemasannya. Sampai detik ini, kalau aku pakai lipstick tuh, bagian bawah kemasan yang selalu ku pegang. Namun, khusus produk satu ini aku harus memegang badan atas/pipa packagingnya. Kalau hal itu nggak dilakukan (pegang bagian pipa kemasan), produk akan terdorong kedalam dengan mudahnya. Mungkin bukan sesuatu yang major untuk beberapa orang, tapi nggak buat ku. Sampai sekarang (postingan ini dibuat), nggak jarang aku masih terganggu dengan cara kerjanya. Terlepas dari itu, secara keseluruhan aku suka dengan kemasan produk ini.
Raine Beauty Lip Velvet Hydrating Balm Claims
- Buildable color
- Mengandung UVB filter dan 3 jenis plant-oils
- Ringan saat digunakan dan melembapkan bibir
- No harmful materials, tanpa paraben, dan cruelty free
BPOM - NA18221300996
Raine Beauty Lip Velvet Hydrating Balm In Shade Coming Home Swatch
Setahuku untuk Lip Velvet Raine Beauty sendiri ada 5 warna, yang salah satunya adalah Coming Home (punyaku). Kalau aku deskripsikan, roduk ini punya warna yang cenderung deep-red dengan sentuhan borwn-ish, super cantik di kulit mediumku.
Cara Pakai Lipstick Balm Agar Pigmented
Karena ini seperti produk 'hybrid' (imo), alih-alih menggunakan lip balm, aku biasanya mengcover bibirku dengan base make up terlebih dahulu (foundie, compact powder or concealer). Setelah itu barulah aku apply sesuai dengan intensitas yang aku mau.
Review Raine Beauty Lip Velvet Hydrating Balm Di Bibir Kering
Jujur aja waktu pertama Raine mengudara, aku excited karena...packagingnya. Yup! Kalian gak salah baca, aku pribadi adalah orang yang bisa membeli barang HANYA dengan melihat kemasannya xixixi. Menurutku sebagus apapun formula atau kualitas produk, kalau tidak dipresentasikan secara menarik, jadi kurang optimal kerja keras yang dilakukan. Eits! Bukan berarti kualitas inti produk nggak penting ya... Anyway, menurutku produk ini bikin mixed feelings. Kita bahas bagus-bagusnya dulu kali yak hihihi. Jadi lip velvet hydrating balm ini sesuai namanya, hydrating dengan natural-velvet finish yang cantik. Buat bibir kering, produk ini nyaman banget dipakai seharian. Mungkin agak tricky untuk pemilik bibir gelap, karena warnanya jadi sheer. Tapi nggak perlu khawatir karena bisa diakali dengan cara yang aku tulis di atas. Bagusnya, formula yang dimiliki tergolong buildable sehingga kita bisa melayer sampai intensitas yang diinginkan.
Hanya saja, seperti yang aku mention di awal, meski cantik, cara kerja kemasannya agak mengganggu. Alhasil, akhir-akhir ini aku jadi malas menggunakannya (padahal selalu aku bawa kemana-mana). Yah, tapi paling nggak aku masih dengan senang hati merekomendasikan produk ini untuk kalian miliki. Apalagi kalau style make up kalian sepertiku, minimalis dan anti ribet. Pakai produk seperti ini benar-benar nolong banget bikin tampilan tetap fresh meski lagi hactic. Ditambah lagi shade Coming Home ini masih cantik banget for any occasion.
Beli Raine Beauty Lip Velvet Hydrating Balm
Setahuku produk-produk Raine Beauty ini lebih mudah didapatkan di Offcial Shopee Mall mereka.
Official Price
Rp.139.000,- [Shop Here]
I'm not a specialist, but I hope my story can helps you to find out the product. And keep in mind that skin care products work differently for each individual. So, please be wary of that as what may work for some does not necessarily mean will work for you too.
Anyone wishing to use any of these reviews or images for commercial use, publication, or any purpose other than fair use as defined by law, must request and receive prior permission.
Instagram (for more info about beauty and giveaway) - @thevallenpost
Business inquiries - e-mail me
Get 35% OFF with VALLENBFF at BASE (@itsmybase)