Hi there...
Sebagai pecinta produk produk perawatan kulit, masker wajah sudah menjadi salah satu produk yang sepertinya wajib dimiliki. Banyak sekali jenis masker yang ada dipasaran, mulai dari sheetmask, peel off mask, hingga wash off mask. Namun dari semua itu, sebenarnya aku lebih suka wash off mask, karena sekalian cuci muka hahaha. Nah kali ini aku ingin membahas mengenai tipe masker favoritku, yakni wash off mask dari The Bath Box, Fresh Face Facial Mask. Karena kebetulan masker ku dari Innisfre* akan habis, dan TBB sedang ada diskon disalah satu platform e-commerce mereka, tergeraklah hati ini untuk membelinya hahaha.
ᴘʀɪᴄᴇ
Saat itu aku membeli dengan harga flashsale, jadi kali ini aku akan mencantumkan harga normal sesuai official mereka
IDR 149.000,00
ᴘᴀᴄᴋᴀɢɪɴɢ
I LOVE THE PACKAGING! It comes with simple box that you can find all the information there. Kemasan utama produknya dalam bentuk jar kaca coklat tua, dengan pembatas plastik didalamnya sehingga produk tidak akan tumpah. Namun aku rasa produk ini kurang travel friendly karena bahan dari packaging dan ukurannya yang tergolong tanggung. Terlepas dari itu aku benar benar tidak ada komplain mengenai packaging Fresh Face Facial Mask dari The Bath Box ini.
Baca Juga : [REVIEW] Duo Maut, Some By Mi Yuja Niacin
ɪɴɢʀᴇᴅɪᴇɴᴛs ᴀɴᴅ ᴄʟᴀɪᴍs
Masker ini memiliki kandungan kombinasi dari kaolin clay dan bentonite, yang mana memiliki fungsi untuk membersihkan pori pori pada wajah serta membuat pori pori semakin halus. Tidak ketinggalan terkandung juga jasminum sambac flower extract, rose hip oil dan hydrolyzed sodium hyaluronate. Sehingga tidak heran bahwa TBB juga mengklaim bahwa masker ini dapat membersikan, menyegarkan wajah, hingga memperbaiki tekstur pada wajah.
ᴛᴇxᴛᴜʀᴇ ᴀɴᴅ sᴄᴇɴᴛ
Aku suka sekali dengan tekstur masker ini. Super soft, creamy, terlihat thick namun nyatanya sedikit watery. Aromanya juga tidak kalah epic "with alluring scent of jasmine" kalau kata mereka hahaha. Tapi sungguhan, aroma jasmine nya sangat membuat wajah relax dan soft sekali, sehingga tidak perlu khawatir saat menggunakannya.
ʜᴏᴡ ɪ ᴜsᴇ
Tidak ada yang istimewa, aku menggunakan kuas untuk mengambil dan mengimplementasikan isi produk pada wajah agar lebih rata dan 'rapi' . Aku pakai dua hari sekali dan mayoritas aku masukkan dalam rutinitas skincare malam ku setelah double cleansing. Lebih kurang bila masker sudah terasa kering, aku basuh menggunakan air suhu ruangan. Lalu dilanjutkan dengan basic skincare ku dimalam hari.
ʀᴇsᴜʟᴛ
Pada awal pemakaian aku melakukannya dengan rangkaian skincare yang tidak ada perubahan dimalam hari. Namun wajahku timbul beberapa jerawat keesokan harinya. Aku menduga sepertinya masker ini kurang cocok dikulitku. Namun tidak sampai disitu, esok lusa aku coba kembali dan dengan hasil yang sama bahkan 'memperparah' kondisi wajahku dengan tambahan jerawat yang kutemukan esok hari pascapenggunaan masker tersebut. Lalu aku sempat berhenti untuk fokus mengobati jerawatku dahulu. Lalu setelah itu, karena ini pertama kali aku merasa 'tidak cocok' menggunakan masker, aku tidak ingin hasil itu benar benar nyata. Pada akhirnya aku menemukan rangkaian yang pas bila ingin menggunkan masker ini, seperti yang aku mention diatas yang mana aku membuat rangkaian skincare ku kembali ke basic. Hasilnya membuat kulit wajahku terlihat lebih bersih terutama daerah pori pori, kulit wajah menjadi lebih lembap, segar, dan tentunya tidak ada lagi drama muncul jerawat pascapemakaian masker ini, yey! Namun saat awal masker diimplementasi pada wajah, akan ada sedikit tingling. Tidak perlu takut karena rasa tersebut hanya diawal saja, mungkin 10-15 detik. Terlepas dari itu semua aku tetap suka dengan performa dan aroma jasmin yang menjadi favoritku atas produk ini. Sangat amat membantu merileksasi wajah apalagi setelah melukan aktivitas padat. Produk ini juga tidak membuat produksi sebum bertambah, serta tidak over moist. Sehingga aku bisa merekomendasikan produk ini untuk dapat digunakan semua jenis kulit.
🌟 8.5 / 10
Semoga pengalamanku bisa membantu dan menambah referensi kalian mengenai produk diatas~
Instagram (for more info about beauty and giveaway) - @thevallenpost